Monday, October 15, 2007

catatan kecil menginstall mencoder di kuliax

Semalam akhirnya berhasil menginstall mencoder setelah beberapa kali mencoba. Yup.. Kuliax 6.0 (Bakpia), walau memiliki mplayer, tidak memiliki mencoder. Sepanjang mencoba menginstall, ada beberapa hal yang akhirnya kupelajari

1. apt-get update
Kambing tidak memiliki mencoder. Jadi untuk mencari mencoder aku harus mencari sumber lain seperti debian. Nah, kemarin2, selalu gagal mengambil dari sumber lain. Selalu muncul pesan
W: Couldn't stat source package list 'http://people.debian.org unstable/ Packages'
Nah, malam ini googling (sebenarnya, aku tidak harus googling, kalau buka mata pada baris error berikutnya). Pengalaman ini mengajarkan aku satu hal.

Setiap kali mengubah /etc/apt/sources.list, selalu lakukan apt-get update.


2. debian multimedia
Bayanganku, kambing adalah server terlengkap untuk debian. Sayangnya, ternyata kambing tidak menyediakan mencoder. Tadinya aku mau mencoba server debian-multimedia.org. Trus aku mencoba mirrornya di Australia. Ternyata, di kebo, debian multimedia sudah ada.. dan akhirnya aku mengunduh mencoder dari sana.

3. dd gak bisa multitrack
selain mencoba mengunduh mencoder, aku juga sempat mau mencoba menyimpan image sebuah vcd (berjudul Narco) menggunakan dd tetapi selalu gagal. Nah, setelah mengetahui bahwa vcd-nya multitracking dan googling, aku baru mengetahui bahwa dd memang tidak bisa membuat image multi-track cd dan bahkan format iso tidak diperuntukkan untuk multi-track cd. Mengutip wikipedia (terakhir diakses 15 Oktober 2007):
.ISO image may contain only single data track of a single session of a disk (which means multitrack or multisession disks cannot be stored as ISO image).

Setelah selesai menginstal, akhirnya aku membuat divx dari vcd Narco di laptopku. Jadi kapan-kapan kalau mau menunjukkan contoh penderita narkolepsi, tinggal putar film ini di laptop deh.. :p


Thx buat tim Kuliax 7.0 untuk sources.list-nya sehingga aku tahu di server kebo ada debian-multimedia
http://kuliax.org/roadmap/system_specification/sources.list-7.0

0 comments: