Friday, September 18, 2009

Bila Mangaka Merancang Kostum The Dark Knight

Gaya Manga terkenal dengan 'berlebihan' di beberapa postur. Tetapi aku tak pernah berpikir bahwa seorang mangaka, Masakazu Katsura (terkenal dengan komik-komik yang penuh cewek-cewek cantik seperti I"s, DNA2, Video Girl Ai -- dan dahulu aku punya login dengan salah satu karakter ciptaannya ^^) yang juga maniak Batman masih bisa berpikir untuk membuat versi manga dari kostum The Dark Knight.



Versi Masakazu Katsura mengingatkanku dengan manga Saint Seiya atau dengan zirah tempur bangsa Saiya yang digunakan oleh Vegeta di Dragon Ball.



Mana yang lebih kalian suka? Versi aslinya? Atau versi Masakazu Katsura? Sejujurnya, aku lebih suka versi Masakazu Katsura. Tetapi versi Masakazu Katsura tidak cocok untuk cerita film di mana Bruce Wayne berusaha memperingan kostumnya.

Tampilan di atas kudapat dari situs yang sama yakni hobbystock.jp.

http://blog.hobbystock.jp/report/2008/06/hm0003.html
http://www.hobbystock.jp/item/view/HBY-ACF-00000911

Ngomong2, adakah yang bersedia membelikanku jaket dan celana motor berbentuk kostum Batman di film The Dark Knight?



Kalau di situsnya sih, harga jaket buatan Universal Designs ini sekitar 689 Dolar Amerika Serikat sementar pasangan celananya, sekitar 425 Dolar Amerika sementara sarung tangannya sekitar 79 Dolar. Hmmm.. gak mungkin terbeli olehku.. hiks hiks hiks.

Update:
Setelah melihat videonya, aku mengurungkan niat untuk memilikinya. Habis, cara menggunakannya kayak memasang bra.. Huueeeekk.. Lempengan dada-nya itu benar-benar aneh. Mending punya jaket anti bacok yang diproduksi di Bandung deh.

0 comments: