Tuesday, February 24, 2009

mencicipi kernel 2.6.26

Kernel 2.6.22(-13) yang kuunduh tiga tahun lalu sudah tidak tersedia di repo Debian (apa dulu aku pakai "unstable" yah?), sementara kalau mau melakukan saran stwn di komentarnya pada postinganku terdahulu, aku butuh linux-headers dan kbuild.

Akhirnya kemarin mencoba kernel 2.6.26 tetapi hang saat boot. Akhirnya gak jadi mencoba kernel baru tetapi iseng-iseng apt-get upgrade (mungkin mestinya harusnya apt-get dist-upgrade, yah? Aku takut kehilangan yang sudah kuinstall) dan hasilnya malah jadi gak bisa masuk.

Itu sebabnya aku sekalian menggunakan kesempatan untuk menginstall Ubuntu (Hardy dengan kernelnya, 2.6.24 kalau tidak salah ingat). Tetapi hasilnya internet jadi lambat banget. Bahkan untuk APT pun sangat lambat. Dan tentu saja, yang paling menyebalkan adalah, aku tidak bisa menawarkan diri jadi kelinci percobaan alien untuk menaklukkan dunia :P
(kalau gak ngerti, coba lihat video youtube di sini dan di sini).

Itu sebabnya aku kembali ke Kuliax dengan kernel 2.6.18-klx0 (bawk bawk bawk! bawk bawk bawk! bawk bawk bawk!).

Tapi aku masih belum puas,
jadi lagi2 aku mencoba kernel 2.6.26-1 dari repo debian. Kali ini bisa boot-up. Memoriku terbaca sampai 1,2 GB (bukan 880-an MB seperti biasanya). Wireless card-ku terbaca sebagai wlan0_rename.

Bahagia?
Tidak. Karena, lagi-lagi mengalami internet lambat. (Oh.. aku ingin otakku seperti jelly agar dinikmati alien-alien hulu :P)

Kembali lagi menggunakan 2.6.18-klx0 deh.. (Bawk bawk bawk! Bawk bawk bawk! Bawk bawk bawk!).


1 comments:

Ramot said...

I put the vista CD, following the steps given.
Then I put the Dell driver CD and followed the steps given.

And now my brain is a jelly.
What about yours?

moral: in order to change your brain to be jelly, you should use OS that also changes your brain to be jelly.
xD